Program Diversifikasi Pangan Lokal dilatarbelakangi dari kebiasaan masyarakat yang cenderung mengonsumsi satu jenis bahan pangan sehingga menimbulkan kesan ketergantungan. Melalui program ini, mahasiswa berupaya mendorong perubahan pola konsumsi masyarakat dengan mengenalkan alternatif pangan lokal yang lebih beragam dan bernilai gizi tinggi.
Singkong dipilih sebagai bahan utama karena mudah diperoleh di wilayah RW 03 dengan harga terjangkau, serta memiliki kandungan gizi yang baik. Dalam setiap 100 gram singkong terdapat energi sebesar 154 kkal, karbohidrat 36,8 gram, protein 1 gram, serta serat 0,9 gram. Dengan kandungan tersebut, singkong berpotensi tidak hanya sebagai sumber energi, tetapi juga sebagai bahan baku alternatif yang dapat diolah menjadi produk pangan bernilai tambah.
Melalui program diversifikasi pangan lokal, singkong diolah menjadi tepung mocaf. Kegiatan ini memperkenalkan secara terperinci tahapan pengolahan singkong hingga menjadi tepung mocaf kepada ibu-ibu PKK RW 03. Materi disampaikan melalui presentasi dengan dukungan visual yang menarik sehingga lebih mudah dipahami.
Tepung mocaf sendiri dipilih karena memiliki sejumlah keunggulan kesehatan. Tepung ini memiliki indeks glikemik (IG) rendah karena proses fermentasi singkong mampu menurunkan kadar pati yang cepat dicerna, sehingga cocok bagi penderita diabetes dan membantu menjaga kestabilan gula darah.
Selain itu, mocaf bersifat gluten free karena tidak berasal dari gandum, sehingga aman dikonsumsi oleh penderita celiac disease maupun individu yang menjalani diet bebas gluten. Kandungan seratnya juga mendukung kesehatan pencernaan serta memberikan rasa kenyang lebih lama.
Selanjutnya, tepung mocaf dimanfaatkan sebagai bahan baku pembuatan mie mocaf. Produk ini menjadi salah satu inovasi pangan alternatif yang lebih sehat, mudah diolah, serta berpotensi dipasarkan secara luas.
Kata Kunci : Mahasiswa KKN, Semarang, Ibu-ibu PKK, Diversifikasi Pangan Lokal
Tim IDBU 22 Tembalang Dorong Digitalisasi Pemasaran Pengrajin Kuda Lumping Jurang Blimbing
04 Sep 2025, 12:35 WIB
26 Agu 2025, 22:17 WIB
Malam Haru Peringatan 17 Agustus: Video Kompilasi KKN-T IDBU 16 untuk Warga Blacanan
24 Agu 2025, 11:09 WIB
Daerah
19 Agu 2025, 19:59 WIB
Daerah
19 Agu 2025, 19:48 WIB
Daerah
19 Agu 2025, 19:34 WIB
Daerah
19 Agu 2025, 19:09 WIB
Daerah
19 Agu 2025, 18:57 WIB
Daerah
19 Agu 2025, 18:42 WIB
Daerah
19 Agu 2025, 11:38 WIB
Daerah
18 Agu 2025, 23:19 WIB
Daerah
18 Agu 2025, 22:56 WIB
Daerah
18 Agu 2025, 22:45 WIB
Daerah
18 Agu 2025, 22:38 WIB
Daerah
18 Agu 2025, 22:26 WIB
Daerah
18 Agu 2025, 22:06 WIB
Daerah
18 Agu 2025, 21:56 WIB
Daerah
18 Agu 2025, 21:10 WIB
Daerah
18 Agu 2025, 20:39 WIB
Daerah
18 Agu 2025, 20:39 WIB
Daerah
18 Agu 2025, 20:00 WIB
Daerah
18 Agu 2025, 19:52 WIB
Daerah
18 Agu 2025, 19:46 WIB